Sabtu, 11 Januari 2014

Kelebihan dan Kekurangan processor AMD

Siapa yang tidak kenal dengan prosesor ini.Apalagi bagi kalangan Gamers yang saat ini sangat menjalar di berbagai daerah. Nah, inilah sahabat bagi para gamers, dalam mendukung terciptanya kenyamanan dalam menggunakan berbagai aplikasi games yang akan dimainkan. Biasanya masyarakat mengenal dua prosessor, yaitu Amd dan Intel, yang dimana masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Ada juga berbagai fitur Amd dibandingkan dengan Intel antara lain :


Enhanced Virus Protection (EVP) Tekhnologi yang memungkinkan processor mendeteksi virus sehingga tidak akan diproses apabila terdeteksi, aman terhadap procesor.
Hyper Transport Tekhnologi Penggandaan Bus pada jalur system sehingga data yang dapat diantar dalam satu waktu lebih banyak karena lalu lintas data yang lebih cepat.
Integrated Memory Controller Memungkinkan Processor untuk melakukan pengaksesan memory langsung tanpa melewati chipset northbridge terlebih dahulu.
Dual Core Pemasangan 2 buah core pada satu processor yang berarti terdapat 2 pengeksekusi perintah dalam satu processor.
Cool’n’Quiet Peningkatan kinerja prosesor sering meningkatkan konsumsi power dan kebisingan.Dengan teknologi ini memungkinkan penggunaan power yang efektif dan sistem yang lebih hening saat menggunakan kinerja sesuai dengan kebutuhan.
AMD64 Technology Teknologi untuk menjalankan aplikasi-aplikasi yang berbasis 64 bit.

Dari semua processor yang diproduksi AMD, hampir semuanya adalah lawan bagi processor intel. Ditambah lagi dengan harganya yang murah, Amd pintar dalam melihat pasaran di masyarakat, dengan adanya tandingan dengan intel yang dimana processor ini lebih suport terhadap games, yang saat ini sedang maniak di kalangan masyarakat. Namun, meskipun procesor ini bagus, masih ada kekurangannya, antara lain :

Beberapa aplikasi secara khusus ditulis untuk secara optimal digunakan di prosesor AMD, sebagai contoh benchmark dan beberapa software spesifik lainnya.
Masalah klasik AMD adalah cepat panas dan itu dapat diatasi dengan menggunakan cooler.
Tidak semua Game kompatibel dengan AMD, karena adanya perbedaan instruksi dalam prosesornya.
Rata-rata pengguna komputer lebih mengenal brande yg lain di bandingkan dengan Amd, seperti Intel.

Inilah kenapa para gemers maniak menggnakan processor ini dibandingkan dengan yang lainnya, seperti intel yang sudah terdengar brandnya dimana-mana, para gamers biasanya membutuhkan processor yang suport terhadap gamenya dibandungkan dengan cara kerjanya processor itu untuk tugas tugas atau bahan pekerjaannya, contohnya pada Fitur Cool’n’Quiet berfungsi untik menurunkan kecepatan atau biasa disebut dengan clock speed, kerja prosesor yang bertujuan untuk mengurangi konsumsi daya listrik dan mengurangi panas yang ditimbulkan oleh prosesor.

Apabila pengguna komputer sedang bekerja menggunakan program aplikasi ringan dan prosesor tak terbebani oleh tugas-tugas kerja yang lain, maka clock speed dan voltase yang digunakan prosesor akan menurun, besar daya yang dikonsumsi oleh prosesor juga menurun. Pernah diinformasikan bahwa prosesor yang memiliki TDP maksimum 89 Watt dapat menurun sampai 32 Watt (stepping C0) sedangkan clock speed menurun sampai 800 MHz, atau, TDP menurun sampai 22 Watt (stepping CG) dan clock speed menurun sampai 1000 MHz.

sumber : http://ade-seo.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar